Kegiatan Kebersihan Cegah Penyakit Musim Hujan
Kegiatan Kebersihan Cegah Penyakit Musim Hujan
Senin, 2 Februari 2015, 15:09 –
Rantau – Mansara, Kecintaan siswa MAN 1 Rantau (Mansara) terhadap kebersihan lingkungan madrasah sangatlah luar biasa. Hal ini terbukti dengan aktivitas kebersihan yang dilakukan oleh siswa pada Jum’at (30/01/15). Meskipun pagi itu cuaca sedang hujan tetapi para siswa tetap semangat membersihkan kelasnya masing-masing. Ada yang menyapu lantai, memungut sampah, melap kaca jendela dan lain-lain.
Wakil Kepala Madrasah bidang sarana dan prasarana, Irma Agustina, S.Pd ikut mendampingi kegiatan kebersihan tersebut. “Biarpun cuaca hujan, tetap bersih-bersih,” ucap Irma. Menurutnya, kegiatan kebersihan yang dilaksanakan pada Jum’at pagi merupakan upaya pihak madrasah untuk membentuk karakter siswa yang cinta kebersihan, dengan menanamkan kesadaran dari hati nurani untuk menjaga kebersihan.
Selain itu, lingkungan yang bersih merupakan cara terbaik untuk mencegah berbagai penyakit. Dengan datangnya puncak musim hujan, membuat kuman dan bakteri berkembang biak lebih cepat. Akibat kondisi ini berbagai penyakit seperti diare, demam berdarah, chikunguya dan berbagai penyakit kulit mengancam kesehatan.
“Dengan menerapkan perilaku hidup bersih, kita akan terhindar dari penyakit. Lebih baik mencegah daripada mengobati,”papar Rizka Khairunnisa Gazza, siswi kelas XI IPA 2 yang juga merupakan anggota PIK Remaja Melati Mansara. (Rep/Ft:Am)
0 komentar :
Posting Komentar